
Dosen Universitas Kristen Artha Wacana (UKAW) melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) di SMP N 3 Fatuleu. Kegiatan yang dilakukan pada 22 Oktober 2024 ini berfokus pada P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dalam kurikulum merdeka dan sanitasi lingkungan dengan Pelatihan pembuatan Pupuk organik sebagai salah satu solusi untuk pengelolaan sampah organik. Kegiatan PKM ini dilaksanakan oleh Novi Ivonne Bullu S.Pd,M.Si sebagai ketua dengan anggota tim Pengabdian yaitu Yanti Daud ,S.Pd,M.Si, Dr.Jemmy Dethan ,MP, Agus Maramba Meha M.Pd dan Andriani Rafael M.Si, P.hD serta anggota tim Mahasiswa Pingki laupada dan Ewil Tabun, Kegiatan ini diikuti dengan antusias yang diikut oleh semua guru dan siswa dengan awal kegiatan dimulai dengan penjelasan materi tentang P5 kurikulum merdeka dan sanitasi lingkungan dan diakhiri dengan pelatihan pembuatan pupuk kompos yang didampingi oleh Dosen Tim Pengabdi dan Mahasiswa.

Kepala sekolah SMP N 3 Fatuleu, Bapak Paulo De Jesus S.Pd menyampaikan Apresiasinya atas kegiatan ini dan menyatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat sehingga menghimbau kepada Guru dan siswa agar Program P5 ini tetap dilanjutkan dengan Tema yang berkaitan atau berbeda sehingga pembentukan karakter dan kreativitas siswa sebagai Pelajar pancasila dapat terbentuk sejak dini. Selain itu Bapak Paulo juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim PKm UKAW yang telah memberikan pelatihan bagi guru dan siswa dan berharap agar kemitraan ini tetap berlanjut .

More Stories
Perkuat Kerja Sama Internasional, UKAW Kunjungi UNITAL dan IPDC di Timor Leste
Bentuk Karakter Berlandaskan Imago Dei, UKAW Tegaskan Persatuan dan Komitmen Melayani
UKAW Kini Resmi Selenggarakan Tes TOEFL dan TOEIC, Hadirkan Harga Terjangkau untuk Masyarakat NTT