UKAW

UNIVERSITAS KRISTEN ARTHA WACANA

Dosen UKAW Selenggarakan Pelatihan Kepemimpinan Berbasis Outdoor Activity untuk Pemuda GMIT Filadelfia Oematnunu

Pdt. Darniati Maria Se’u Dimu, S.Th., M.Pd., selaku pendeta jemaat, mengapresiasi kegiatan ini. Ia berharap pelatihan berbasis outdoor activity ini tidak hanya diadakan untuk pemuda, tetapi juga diperluas untuk jemaat dewasa agar mereka dapat terus berkembang.

Kupang Barat — Dalam upaya mengembangkan potensi kepemimpinan pemuda, tim dosen Universitas Kristen Artha Wacana (UKAW) Kupang menyelenggarakan pelatihan kepemimpinan berbasis outdoor activity di GMIT Filadelfia Oematnunu, Desa Oematnunu, Kecamatan Kupang Barat. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2024, pukul 15.00 WITA, dengan dihadiri oleh 20 muda-mudi serta beberapa warga jemaat. Ketua Program Kemitraan Masyarakat (PKM), David Loba, S.Pd., M.Pd., memimpin kegiatan ini bersama anggota tim, Dr. James Klemen Lika, S.Pd., M.Pd., dan Drs. Martinus Metboki, M.Si.

Dalam sambutannya, David Loba menjelaskan bahwa selama ini pelatihan dasar kepemimpinan (LDK) di kalangan pemuda GMIT Filadelfia Oematnunu masih cenderung berorientasi pada materi konvensional. “Melalui pelatihan berbasis outdoor activity, kami ingin memberikan pengalaman yang berbeda, di mana peserta bisa belajar kepemimpinan melalui aktivitas di luar ruangan yang menekankan motivasi untuk sukses, keterampilan kepemimpinan, dan pengembangan emosional,” ujar David.

Outdoor activity ini bertujuan menggali potensi pemuda melalui kegiatan fisik yang dikemas dalam permainan. David menambahkan bahwa kegiatan seperti ini mendorong perubahan perilaku yang dapat meningkatkan kemampuan interpersonal, keterampilan sosial, serta membangun karakter kepemimpinan yang lebih kuat.

Sebagai pemateri kedua, Drs. Martinus Metboki, M.Si., menyampaikan materi mengenai nilai-nilai kepemimpinan yang harus ditanamkan oleh para pemuda calon pemimpin. “Seorang pemimpin harus memiliki sikap menghargai, mengasihi, dan tidak menjelekkan orang lain. Kepemimpinan yang baik menuntut kemampuan untuk menghargai orang lain tanpa memandang latar belakang agama atau status sosial,” tegas Martinus.

Pemateri terakhir, Dr. James Klemen Lika, S.Pd., M.Pd., membawakan materi dengan pendekatan praktik langsung. Berbagai model permainan diperkenalkan, menggunakan media bahan yang telah dirancang khusus untuk mengasah keterampilan kepemimpinan peserta. “Kegiatan ini bertujuan memberikan edukasi dan pengalaman langsung kepada pemuda GMIT Filadelfia agar mereka dapat mengembangkan kepemimpinan yang efektif,” ujar James.

Pdt. Darniati Maria Se’u Dimu, S.Th., M.Pd., selaku pendeta jemaat, mengapresiasi kegiatan ini. Ia berharap pelatihan berbasis outdoor activity ini tidak hanya diadakan untuk pemuda, tetapi juga diperluas untuk jemaat dewasa agar mereka dapat terus berkembang. Salah satu peserta menyatakan rasa terima kasihnya kepada para dosen UKAW atas pelatihan yang inspiratif ini, yang memberikan wawasan baru dalam kepemimpinan berbasis permainan. “Kami berencana untuk meneruskan pengetahuan ini dan berbagi dengan teman-teman di gereja,” ungkapnya.

Kegiatan pelatihan ini menunjukkan kolaborasi antara UKAW dan GMIT Filadelfia Oematnunu dalam mengembangkan generasi muda yang memiliki keterampilan kepemimpinan yang kuat dan berbasis nilai-nilai sosial.